Monday, January 14, 2013

Tips Mengatasi Mual ketika Hamil Muda

Informasi Halaman :
Author : Alip Hadi Mujiono, Staf Pengajar TIK di SMP NU 02 Dukuhturi Kabupaten Tegal.
Judul Artikel : Tips Mengatasi Mual ketika Hamil Muda
URL : https://jejak-demo.blogspot.com/2013/01/tips-mengatasi-mual-ketika-hamil-muda.html
Bila berniat mencopy-paste artikel ini, mohon sertakan link sumbernya. ...Selamat membaca.!
Asalberbagi.com | Tips dan Cara Mengatasi Mual ketika Hamil Muda - mual mual pada saat hamil muda sudah menjadi hal yang biasa. Hal ini biasanya terjadi ketika triwulan masa kehamilan dan selain itu mual atau muntah muntah biasanya akan hilang sepanjang masa hamil. Seorang wanita yang baru pertama menginjak masa hamil atau dalam keadaan hamil anak pertama biasaya si wanita belum terbiasa bahkan ada yang belum mengetahui gejala gejala kehamilan yang akan datang menghampirinya. Hal ini tentunya begitu memberikan effek kejngkelan tersendiri. Bahkan dari beberpa sumber referensi yang saya temukan bahwa ada beberapa wanita yang mengalami mual atau muntah sepanjang perjalanan hamilnya.( morning sicknes )
hamil,saat,mengatasi,cara,ketika,mual,morning sickness
Mual pada ibu atau wanita hamil biasanya terjadi pada pagi hari menjelang awal kehamilan. Mual dalam masa hamil ini disebut dengan nama lain "morning sicknes". Dari kata morning yang artinya pagi sick yang artinya sakit dan nes artinya saya belum tau ..heheheh.

Ok.Suatu persembahan dari saya Untuk wanita yang mengalami "Morning sickness" atau mual dipagi hari ketika dalam masa hamil berikut beberapa Tips Untuk Mengatasi nya.

Cara Mengatasi Mual di pagi hari saat Hamil


  • Konsumsi gizi seimbang. Ketika hamil, disarankan agar makan banyak makanan yang tinggi karbohidrat, dan tinggi protein. Jangan lupa untuk mengonsumsi buah-buahan dan sayur sebagai pelengkap gizi seimbang.
  • Bergerak perlahan. Biasakan untuk bergerak perlahan, dan hindari bergerak dengan gerakan refleks dan cepat. Saat bangun pagi, jangan terburu-buru untuk bangun dan berdiri.
  • Siapkan camilan. Bila merasakan mual saat bangun pagi, siapkan camilan seperti biskuit yang menjadi favorit Anda di dekat tempat tidur. Hal ini akan menghindari perut Anda kosong.
  • Minum jahe. Selain berfungsi sebagai penghangat badan, jahe juga berfungsi untuk meredakan rasa mual yang diderita ibu hamil. Jika merasa mual, minum saja rebusan jahe sebanyak 250-300 mg sekali minum.
  • Konsumsi suplemen. Sampai sekarang, banyak suplemen yang dijual untuk mengurangi rasa mual ketika hamil. Namun, untuk mengurangi mual, konsumsilah suplemen yang mengandung vitamin B6
Selain itu ada juga Sedikit Tips Dari sumber referensi lainya sebagai berikut :
  • Anda dapat membeli sebotol minyak lemon.Disarankan agar anda membeli minyak lemon murni, dan bukan ramuan kimia yang d'jual di toko2 obat dan counter kosmetik.Harapa hati hati dalam memilih produk.
  • Anda juga dapat membeli saputangan dan pilih b'berapa sapu tangan yang baik dan bersih,jangan lupa akan s'lalu membawa beberapa saputangan kemana pun anda pergi. Di pagi hari, teteskan 7-8 tetes minyak lemon pada masing-masing saputangan untuk anda bawa. Anda dapat menempatkan nya ke dalam kantong plastik di tas Anda.
  • Hiruplah aroma lemon saat anda mulai merasa mual. Ambil sapu tangan dan cium baunya.
  • Ulangi sesering yang diperlukan.

Demikianlah Tips dan Cara Mengatasi Mual ketika Hamil Muda semoga artikel ini bisa bermanfaat dan membantu bagi anda yang membutuhkan. Selain itu kami juga menerima kritik dan saran dari anda yang mau menyampaikan saran anda terhadap artikel maupun blog kami. Terima kasih telah membaca artikel kami dan semoga anda sehat selalu serta dari hari kehari mendapatkan banyak rezeki. Salam sukses
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di www.roomantik.com

0 comments:

Post a Comment